DIGITALISASI LAYANAN E-SAMSAT DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR DI KABUPATEN MUNA

Authors

  • Astriana Syaqira Jurusan Ilmu Administrasi Negara FISIP, Universitas Halu Oleo
  • Suriyani BB Jurusan Ilmu Administrasi Negara FISIP, Universitas Halu Oleo
  • La Ode Agus Said Jurusan Ilmu Administrasi Negara FISIP, Universitas Halu Oleo

Keywords:

E-Samsat, Pajak Kendaraan Bermotor, Kepatuhan Wajib Pajak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penerapan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap Elektronik (e-SAMSAT) dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di Kabupaten Muna. Meskipun sistem e-SAMSAT belum sepenuhnya diterapkan, beberapa aspek seperti ketepatan waktu dan kegunaan telah berhasil diimplementasikan. Namun, data tahun 2023 menunjukkan masih tingginya jumlah tunggakan pajak kendaraan bermotor, yang mengindikasikan bahwa implementasi e-SAMSAT belum berdampak signifikan terhadap kepatuhan pembayaran pajak. Penelitian ini juga menemukan beberapa tantangan, termasuk faktor budaya, kurangnya edukasi atau sosialisasi yang efektif dari pemerintah, dan kondisi-kondisi khusus lainnya. Untuk mengatasi hal tersebut, Tim Humas SAMSAT Kabupaten Muna dan pejabat terkait diharapkan melakukan sosialisasi yang lebih intensif dan bertahap di area publik seperti alun-alun, pasar, dan terminal, guna meningkatkan kesadaran wajib pajak akan tanggung jawab mereka. Langkah ini diharapkan dapat memperbaiki kepatuhan pajak melalui penggunaan sistem e-SAMSAT di Kabupaten Muna.

References

Dian Purnama Sari, 2016, Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Penerimaan Pajak Daerah Di Provinsi Bengkulu. Jurnal Akuntansi, Vol.6(1),78

Doll, W.J., and G. Torkzadeh. 1988. “The Measurement of End-User Computing Satisfaction”. MIS Quarterly.12 (June), 259

Drucker, P. F. (1993). Management: Tasks, Responsibilities, Practices. Harper & Row

Fitri, Habibah Nurul Muhammad, Rahma Nazila Rosmiati, Mia (2021). Analisis Kebijakan Penerapan E-SAMSAT Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) Dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pada BAPENDA Provinsi Jawa Barat. Indonesian Accounting Research Journal, vol.1(2), 341.

Geertz, C. (1973). The Interpretation of Cultures: Selected Essays. Basic Books.v

Gunadi. 2004. Reformasi adminsitrasi perpajakan dalam rangka kontribusi Menuju good governance, Pidato pengukuhan Guru besar perpajakan, FISIP, Universitas Indonesia, Jakarta.

Guntur Setiawan, 2004. Implementasi dalam Birokrasi Pembangunan. Jakarta. Balai Pustaka

Hartanti, Alviani, R. K., & Ratiyah (2020). Pengaruh SAMSAT Keliling, SAMSAT Drive-Thru, E-SAMSAT Terhadap Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor pada Kantor SAMSAT Jakarta Timur. Jurnal online insan akuntan, vol.5(1), 128.

Kotler, P. (2000). Marketing Management. Prentice-Hall

Kendall, K. E., & Kendall, J. E. (2011). Systems Analysis and Design. Pearson.

Kotter, J. P. (1996). Leading Change. Harvard Business School Press.

Mardiasmo. 2013. Perpajakan Edisi Revisi 2013. Yogyakarta : Andi

Marihot P Siahaan, 2010.Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. (Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Nurdin Hidayat dan Dedi Purwana. 2017. Perpajakan : Teori & Praktik. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada.

Nielsen, J. (1993). Usability Engineering. Morgan Kaufmann.

Nurmantu, 2009. Dasar-dasar Perpajakan. Jakarta: Kelompok Yayasan Obor.

Rahayu, S. K. 2010. Perpajakan Indonesia. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Shneiderman, B. (1992). Designing the User Interface: Strategies for Effective Human-Computer Interaction. Addison-Wesley.

Siahaan, 2010. Hukum Pajak Elementer. Yogyakarta: Graha Ilmu

Suryani, Trisni dan Tarsis Tarmudji. 2006. Pengetahuan Perpajakan. Semarang: UNNES Press

Siti Kurnia Rahayu, 2017. Perpajakan. Bandung: Rekayasa Sains

Saragih, A. H., Hendrawan, A., & Susilawati, N. (2019). Implementasi Electronic SAMSAT untuk Peningkatan Kemudahan Administrasi dalam Pemungutan Pajak Kendaraan Bermotor (Studi pada Provinsi Bali). Jurnal ASET (Akuntansi Riset), 11(1), 83–91.

Tara,Bunga,Simanungkalit.(2017). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan Wajib Pajak Pbb P2 Di Kota Tebing Tinggi Provinsi Sumatera Utara. Jurnal Ilmu Administrasi,Vol XIV(2), 254-255

Tanzi, V. (2000). "Taxation in Latin America in the Last Decade," International Monetary Fund Working Paper

Turban, E., Sharda, R., & Delen, D. (2014). Decision Support and Business Intelligence Systems. Pearson.

Tylor, E. B. (1871). Primitive Culture: Researches into the Development of Mythology, Philosophy, Religion, Language, Art and Custom. John Murray.

Wahyudi, H., & Sanjaya, S. (2017). Pengaruh Penerapan Elektronik Nomor Faktur (E-Nofa) Dan Faktur Pajak Fiktif Terhadap Penerimaan Pajak. Jurnal Riset Finansial Bisnis, 1(1), 110.

Downloads

Published

2024-09-17